Langsung ke konten utama

Postingan

Menampilkan postingan dari Juli, 2018

Beberapa Negara yang Cocok Untuk Bulan Madu yang Mengesankan

Bulan madu yang sempurna pasti menjadi impian setiap pasangan baru. Namun banyak yang harus diperlukan, anggaran pun menjadi hal yang penting untuk mempersiapkan bulan madu. Berikut delapan negara untuk mendapatkan pengalaman bulan madu yang tak terlupakan sebagai pengantin baru. 1. Maroko  Maroko yang eksotik menawarkan romantisisme dengan harga yang murah. Kota Marrakesh, Fes dan Essaouira menawarkan kota indah yang penuh karakter dan kafe-kafe yang murah. Kunjungi Souq Oudaya, pasar tradisional yang menjajakan cinderamata khas maroko, seperti karpet. Beberapa Riad, taman rumah tradisional Maroko, ditawarkan dengan harga yang murah memungkinkan Anda merasakan tinggal di istana. 2. India  Walaupun India telah ramai dikunjungi wisatawan dengan anggaran yang mahal, Anda tidak perlu khawatir karena terdapat beberapa kegiatan yang dapat dilakukan dengan biaya yang murah. Seperti kereta Palace On Wheels yang mewah mengajak Anda bermalam di dalam kereta rute Delhi-Udaipur. Ke

Tips Packing Tanpa Ribet Untuk Liburan yang Menyenangkan

Akhir pekan tiba! Mungkin kamu sudah merencanakan liburan singkat bersama keluarga atau kerabat. Meskipun singkat, namun tak sedikit yang masih kesulitan meringkas barang bawaannya. Padahal, barang bawaan yang terlalu banyak saat liburan akan menjadi beban, apalagi jika kita bepergian menggunakan moda transportasi udara. Mantan editor fesyen dan founder The Style Traveller, Bonnie Rakhit berbagi tipsnya, apa yang perlu dan tidak perlu kita bawa saat bepergian serta bagaimana kita harus mengepak pakaian saat liburan.    1. Pak baju dengan hanger  "Baju yang kusut adalah hal terburuk. Jadi, aku sering mengepak baju-baju bersama dengan hangernya. Seperti apa yang dilakukan para stylist sebelum sesi foto," kaya Rakhit. Ia menyarankan agar baju hanya dilipat satu atau dua kali di bagian tengah. Ketika tiba di tempat menginap, gantunglah baju-baju yang kita bawa untuk meminimalisasi kusut. Sebagai tambahan, bagi kamu yang memiliki setrikaan berukuran kecil (travel size

Memiliki Perasaan lebih Muda Membuat Kinerja Otak Lebih Baik

Menurut riset, merasa lebih mudah dari usia sebenarnya merupakan pertanda kesehatan otak. Tak main-main, kesimpulan ini didapat dalam riset yang dilakukan dengan pemindaian otak. Periset menemukan, orang yang menganggap diri mereka lebih muda memiliki banyak materi abu-abu pada daerah kritis otak. Inilah yang menandakan kesehatan otak. Materi abu-abu memiliki banyak fungsi di otak, termasuk membersihkan otak dari kelebihan bahan kimia dan mengangkut glukosa. Riset ini juga menemukan mereka yang merasa lebih muda, memiliki kinerja lebih baik pada tes memori. Bahkan, mereka juga tak mudah mengalami depresi. Riset menggunakan 68 orang berusia 59-84 tahun sebagai subjek penelitian. Untuk mendapatkan hasil yang akurat, peneliti menganalisis apa yang dirasakan oleh orang-orang mengenai usia mereka yang sebenarnya. Peneliti juga membandingkan respon mereka terhadap pemindaian otak. Menurut Profesor Jeanyung Chey, selaku pemimpin riset, mereka yang merasa lebih muda memiliki karakterist

6 Tips Aman Saat Menggunakan Ponsel

Intensitas dan lamanya mata menatap layar ponsel akan berpengaruh terhadap kesehatan mata. Staf Divisi Pediatri Oftalmologi Departemen IK Mata FKUI-RSCM, dr. Julie Dewi Barliana, SpM(K), M. Biomed, mengatakan, layar ponsel dapat menyebabkan mata terasa kering, panas, berair, bahkan katarak. Julie menjelaskan, ponsel bekerja menggunakan gelombang elektromagnetik yang menimbulkan radiasi di sekitar kepala terutama mata. Efek panas dari gelombang tersebut dapat menimbulkan akibat buruk pada mata, terlebih untuk penggunaan yang berlebihan. “Lebih jauh lagi, ada laporan yang menyatakan bahwa (panas radiasi elektromagnetik) bisa meningkatkan risiko kanker di dalam mata,” ujar Julie. Julie memberikan tips aman menggunakan ponsel untuk kesehatan mata:    1. Jaga jarak pandang  Jarak pandang aman menggunakan ponsel adalah 30-40 cm dari mata. Hal ini sama dengan jarak pandang saat membaca buku. Bagi Anda yang menggunakan kacamata, sangat dianjurkan untuk menggunakan kacamata sesuai de